PEKANBARU, GORIAU.COM - Dinas Peternakan Provinsi Riau kembali mengajukan pengadaan sapi pada tahun 2014. Pengajuan program yang pernah gagal ini disampaikan kepada Komisi B DPRD Riau, Selasa (19/3/2013).

"Di APBD Riau 2013 program tersebut sudah kami usulkan namun hilang di TAPD. Karena itu kami perlu dukungan anggaran dari DPRD," kata Patrianov rapat kerja dengan Komisi B DPRD Riau, Selasa (19/3/2013). Adapun jumlah sapi yang akan diadakan sekitar 1.800 ekor.

Gagalnya program pengadaan sapi, tersebut kata Patrianov, akibat lamanya waktu yang diperlukan untuk verifikasi kelompok peternak yang akan menjadi pemilik sapi.

Menurutnya, verifikasi kelompok peternak tersebut baru selesai dilaksanakan pada akhir bulan Juni 2013. "Sementara proses lelang baru bisa dilakukan awal September 2012. Belum lagi waktu yang diperlukan untuk mencari sapi," kata Patrianov.

Lebih lanjut disebutkan, jumlah kelompok peternak yang bakal memperoleh sapi ini nantinya adalah sebanyak 123 kelompok yang tersebar di 118 desa di seluruh kabupaten kota di Riau. Jika program ini kembali dilaksanakan tahun depan, maka pekerjaan semakin mudah karena data-data kelompok tani telah lengkap. "Karena itu kami harapkan Komisi B DPRD Riau mau mendukung program ini di APBD Riau 2014,'' ujarnya.  

Sementara Ketua Komisi B DPRD Riau mengaku tidak menyalahkan Disnak Riau atas kegagalan program tersebut. Pihaknya menyadari kesulitan teknis dalam pelaksanaan program tersebut. "Namun persoalannya, masyarakat tidak paham dengan hal itu," katanya. (jpr)