TELUKKUANTAN - Warga Tebingtinggi Kecamatan Benai, Kuantan Singingi (Kuansing), Riau bersilaturahmi dengan Indra Putra selaku Calon Bupati Kuansing, Sabtu (21/11/2015) siang. Dalam kesempatan ini, masyarakat Benai menyuguhkan 'konji berayak', makanan khas Kuansing.

"Kita tahu, Bang Indra orang komit dalam melestarikan nilai-nilai budaya lokal dan 'konji barayak' salah satunya," ujar Delpi, warga Tebingtinggi kepada GoRiau.com di lokasi acara.

Dikatakan Delpi, sudah menjadi kebiasaan masyarakat membuat 'konji barayak' ketika ada kegiatan kemasyarakatan, seperti gotong royong.

"Sebetulnya, bukan makanannya yang membuat spesial. Tapi, nilai-nilai yang terkandung di dalamnya, ketika kita makan bersama seperti ini," ujar Delpi.

Dalam kesempatan ini, warga Tebingtinggi menyatakan dukungan untuk Indra Putra - Komperensi pada 9 Desember mendatang.

Sementara itu, Indra mengaku makanan 'konji barayak' bukan hal asing baginya. Sebab, sejak kecil ia sangat suka dengan makanan kampung ini.

"Saya merasa bahagia mendapatkan undangan dari masyarakat Benai, sebab saya juga orang Benai," ujar Indra.

Indra menyatakan maju sebagai Calon Bupati Kuansing untuk melanjutkan pembangunan yang sudah ada. "Selama ini, biaya sekolah gratis. Nah, ke depan, pakaian sekolah juga kita gratiskan."

"Tidak hanya itu, ibu hamil mendapat asupan gizi dari pemerintah. Supaya lahir generasi yang cerdas untuk masa depan Kuansing," pungkas Indra.***