JAKARTA, GORIAU.COM - Putra asal Kota Pekanbaru Provinsi Riau Mahesya Nanda Pratama berhasil mengangkat dan mengharumkan nama daerahnya di kancah nasional.   Dia keluar sebagai juara di ajang pencari bakat Kontes Dangdut Indonesia (KDI) 2015 yang disiarkan langsung salah satu televisi swasta, Kamis (4/6/2015) malam kemaren.

Walikota Pekanbaru Firdaus MT yang menyaksikan langsung penampilan Mahesya mengaku bangga terhadap prestasi yang diraih salah satu putra terbaik Kota Pekanbaru di tingkat nasional. ''Terpilihnya Mahesya sebagai juara adalah salah bukti bahwa putra asal Pekanbaru Provinsi Riau memiliki potensi sangat baik yang bisa dikembangkan,'' kata Walikota Pekanbaru Firdaus usai menghadiri lansung Grand Final KDI 2015.

Tentu saja kata Wako, pemerintah kota juga  menyambut baik atas prestasi yang diraih Mahesya. Bukan hanya itu, masyarakat juga menyambut positif ajang-ajang seperti ini. ''Saya harapkan kedepannya anak-anak muda kita bisa mengikuti jejak seperti Mahesya untuk mengembangkan bakatnya di kancah nasional bahkan internasional,'' ucap Firdaus.

Melihat prestasi yang ditorehkan Mahesya tersebut, Firdaus berencana mengangkat Mahesya sebagai duta pariwisata kota pekanbaru guna unruk mendorong kemajuan Pariwisata Pekanbaru khususnya di bidang seni. ''Mahesya akan kami angkat sebagai Duta Pariwisata Kota Pekanbaru," ucapnya.

Seperti kita ketahui, Mahesya berhasil menjadi menjadi bintang KDI 2015 mengalahkan Azizah asal Maumere, Nusa Tenggara Timur. Mahesya unggul tipis dengan perolehan 50,19 persen dan Azizah dengan 49,81 persen. Sebagai pemenang, Mahesya berhak mendapatkan hadiah uang tunai Rp100 juta, 1 unit mobil, dan asuransi MNC Life Rp1 miliar. Sementara Azizah sebagai pemenang kedua menerima uang tunai Rp75 juta dan asuransi Rp500 juta. (ari)