BERAT badan susah turun meski sudah melakukan berbagai usaha? Makan sedikit, olahraga dan sadar menghitung kalori, tapi angka di timbangan tak kunjung berkurang? Mungkin ada kebiasaan Anda yang diam-diam bikin tubuh menggemuk.

Tanpa disadari, beberapa kebiasaan sehari-hari ternyata juga dapat menyebabkan tubuh menggemuk. Berikut beberapa kebiasaan yang diam-diam bisa membuat tubuh menggemuk, seperti dilansir Boldsky, Kamis (13/6/2013):

1. Melewatkan Makan

Makan berlebihan saat makan siang dan melewatkan makan malam, maka Anda tidak akan menurunkan berat badan. Tidak ada logika melewatkan makan dapat menurunkan berat badan, karena tidak adanya makanan justru dapat memperlambat tingkat metabolisme dan membuat lemak terakumulasi sebagai deposit.

Yang perlu dilakukan adalah mengurangi porsi makan, serta memperbanyak serat seperti sayur dan buah.

2. Makanan 'Rendah Lemak'

Apa pun jenis makanan yang mencantumkan 'rendah lemak' pada labelnya, adalah makanan yang tidak diet-friendly. Lebih baik mengonsumsi setengah sendok madu daripada mengonsumsi 2 sendok pemanis buatan.

3. Kurang Tidur

Kurangnya tidur pada hari kerja tidak dapat diganti dengan tidur selama 12 jam di akhir pekan. Tubuh membutuhkan 8 jam tidur tiap malam. Sulit tidur juga memperlambat pencernaan dan tingkat metabolisme.

4. Makanan yang Salah di Waktu Tidak Tepat

Beberapa orang makan buah-buahan pada malam hari, atau makan makanan ringan di siang hari dan makanan yang berat di malam hari. Idealnya, Anda harus mengonsumsi protein di pagi hari dan buah-buahan di sore hari. Makan makanan yang salah pada waktu yang salah bisa membuat tubuh menggemuk.

5. Mengunyah Makanan Terlalu Cepat

Makan dengan terburu-buru membuat perut butuh waktu lebih lama untuk merasa kenyang, akhirnya membuat orang makan lebih banyak makanan. Sedangkan makan perlahan membantu perut merasa lebih kenyang dengan cepat, sehingga tak butuh banyak makanan yang masuk ke perut.

6. Terlalu Banyak atau Terlalu Sedikit Olahraga

Terlalu banyak atau terlalu sedikit olahraga juga dapat menyumbang penumpukan lemak di tubuh. Berolahraga selama 3-4 jam pada akhir pekan tapi tidak berolahraga sama sekali pada hari kerja, tak terlalu banyak bermanfaat untuk penurunan berat badan. Olahraga hanya berguna bila dilakukan secara teratur dan disiplin.

7. Soda 'Diet'

Soda 'diet' sebenarnya jauh lebih menggemukkan daripada soda biasa, karena mengandung pemanis buatan yang berbahaya dan asing bagi tubuh. Selain itu, karena merasa aman dengan kata 'diet' orang akan cenderung minum lebih banyak.

8. Makan di Luar

Ketika makan di restoran, orang tidak pernah bisa yakin berapa banyak kalori yang dikonsumsinya. Makan makanan yang dimasak rumah adalah cara terbaik untuk menghitung kalori dan menurunkan berat badan.

9. Kurang Minum Air Putih

Tubuh membutuhkan air untuk mencerna makanan dan menyerap lemak. Jika tidak menjaga diri tetap terhidrasi, tubuh akan mengalami gangguan pencernaan dan distribusi lemak yang tidak tepat. Minum 8 gelas air setiap hari sangatlah penting.***