APPLE segera akan meluncurkan iPad terbaru. Tetapi tunggu dulu, ini bukan sekadar baru, namun menakjubkan. Dari pemberitaan yang dilansir Phone Arena (24/7), iPad terbaru milik Apple nantinya akan mengusung layar dengan ukuran 9,7 inci dan dilengkapi resolusi 2048 x 1536p. Meski layar yang sama seperti pendahulunya, namun kali ini iPad akan hadir dengan teknologi terbaru.

Diketahui dari sumber tersebut, iPad terbaru nantinya akan mengusung teknologi layar sentuh G/F2, yang akan membuat perangkat tersebut lebih ringan dan tipis meski dengan layar jumbo.

Teknologi layar sentuh G/F2 ini sebelumnya telah disematkan pada iPad Mini. Sehingga bukan tidak mungkin, iPad terbaru nantinya akan tampil dengan ciamik. Ditambah lagi, ada Retina Display mendukung perangkat tersebut.***