MEDAN - Naffa Zahra (18) lulus masuk Universitas Sumatera Utara (USU) melalui jalur Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP). Naffa memilih Jurusan Sastra Arab di Fakultas Ilmu Budaya (FIB).

Namun, gadis yatim warga Kota Medan ini terpaksa mengurungkan niatnya menjadi mahasiswi USU karena tak mampu membayar uang kuliah tunggal (UKT) Rp8,5 juta per semester.

Dikutip dari Inews.id, Naffa menuturkan, dirinya sudah diterima di Fakultas Sastra Arab melalui jalur SNBP pada 26 Maret 2024 lalu. Namun, gadis yang tinggal dengan neneknya ini tidak sanggup membayar UKT yang mahal, sehingga memutuskan mundur.

“Saya tidak sanggup bayar UKT Rp8,5 juta. Biayanya gak ada,” katanya dengan nada lirih, Ahad (26/5/2024).

Naffa mengungkapkan, untuk kebutuhan hidup sehari-hari, dirinya dibiayai oleh kakaknya yang juga masih berstatus mahasiswa sambil bekerja.

Naffa mengakui, Sastra Arab merupakan jurusan favoritnya sejak masih SMA. Namun, mimpi kuliah di jurusan favoritnya itu harus dikubur karena terbentur ekonomi.

Naffa berharap ada keringanan UKT bagi calon mahasiswa baru, khususnya dari kalangan keluarga tidak mampu seperti dirinya.

"Sedih dan kecewa juga karena tidak bisa kuliah. Saya harap ada keringanan biaya UKT, supaya saya bisa tetap kuliah,” harapnya.***