TELUKKUANTAN – Korban banjir di Desa Pulau Kumpai, Kecamatan Pangean, Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau mengapresiasi Ikatan Keluarga Besar Pulau Kumpai Pangean (IKBPKP) atas bantuan sembako.

"Kami sangat berterima kasih kepada tokoh-tokoh asal Pulau Kumpai yang tergabung dalam IKBPKP ini, atas kepedulian terhadap kampung halaman," ujar Pj Kades Pulau Kumpai Miswardi saat menerima bantuan sembako, Sabtu (6/1/2024) siang.

Bantuan ini diserahkan langsung oleh Ketua IKBPKP Aguswandi didampingi beberapa pengurus, salah satunya Irham Hasan. Bersamaan dengan itu, Pemdes Pulau Kumpai juga menyalurkan bantuan dari Pemkab Kuansing.

Bantuan yang diserahkan berupa produk makanan dan bahan pokok lainnya. Saat penyerahan itu, masyarakat Pulau Kumpai sudah berkumpul untuk mendapatkan bantuan.

"Kami menyadari, kondisi bencana ini benar-benar mematikan perekonomian masyarakat. Uluran tangan dari semua pihak sangat penting, sebagai jaminan tak ada warga kita yang kelaparan," ujar Miswardi.

Sementara itu, pengurus IKBPPK Irham Hasan menyatakan bantuan ini sebagai bentuk kepedulian terhadap kampung halaman yang sedang dilanda bencana.

"Kita semua prihatin dan mencoba untuk menggalang bantuan. Semoga ini bisa mengurangi beban saudara-saudara kita," ujar Irham. Ia pun berdoa agar bencana banjir segera berakhir, sehingga aktivitas masyarakat kembali normal.***