PERAK, GORIAU.COM - Tim Sepakbola Wide School (WS) Riau, sukses melangkah ke babak Semifinal setelah mengalahkan tim Sepakbola Uni KL Malaysia, dengan skor tipis 1-0, Sabtu (11/10/2014) pagi, di lapangan Sepakbola Sport Centre, UTP Malaysia.

Arif Fadli, menjadi pahlawan kemenangan WS Indonesia, gol tunggalnya dibabak kedua membawa WS Indonesia menuju Semifinal. Gol Arif berawal dari tendangan sudut Kiki, dan diterima dengan baik oleh Arif, yang berdiri bebas, dengan tenang ia melesakkan bola ke sudut gawang UNI KL yang tidak dapat dijangkau oleh penjaga gawangnya.

Dengan kemenangan tersebut, WS Indonesia sukses menjadi juara di grup B, dengan meraih nilai 7, dua kali menang dan satu kali seri. Sedangkan di posisi runer up, tuan rumah UTP Petronas, setelah berhasil meraih kemenangan atas universitas KPTM.

"Alhamdulillah terget kami untuk lulus ke babak semifinal terpenuhi. Semua pemain hari ini bermain penuh semangat, walaupun stamina mereka terkuras kemarin. Dengan semangat juang yang tinggi mereka sukses meraih kemenangan," ungkap pelatih WS Indonesia Madi.

Dikatakan pelatih yang sudah berlisensi C AFC ini, semua tim yang bertanding di grup A, bagus-bagus. "Berat memang perjuangan kami menembus semifinal. Beberapa tim ada juga pemain dari negara Asia lainnya," katanya.

Untuk pertandingan semifinal, WS Indonesia akan bertemu dengan runer up grup B, tuan rumah universitas UTP B. UTP B merupakan perkumpulan Mahasiswa-mahasiswa dari timur tengah, seperti dari Arab, Afrika Selatan, Kamareun, Mesir, dan negara arab lainnya. 

"Postur pemain UTP A tinggi-tinggi dan besar-besar. Menghadapi pemain dengan postur tubuh yang jauh dari pemain kita, tentunya dengan kecepatan. Inilah yang kita harapkan dari pemain-pemain WS," ungkap Madi.

Dilain pihak, salah satu suporter Riau, Curva nord 1955 yang berada di Riau, memberi dukungan doa kepada tim WS Indoneisa, karena salah satu pemain terbaiknya ikut serta bermain, yakni Zulkardi.  

Untuk itu, tim WS Indonesia juga berharap dukungan doa dari masyarakat Riau dan Indonesia. Karena walau bagaimanapun pemain-pemain WS Riau merupakan putra-putra terbaik Riau, yang membela marwah Riau dan Indonesia. (rls)