PEKANBARU, GORIAU.COM - Ketua Komisi IV DPRD Kota Pekanbaru Roni Amriel mengaku tidak setuju pembangunan dan pengelolaan Pasar Palapa di Jalan Durian diserahkan ke pihak ketiga. Ia menyarankan agar Pemko tetap mengelola sendiri pasar yang sudah ada.

"Untuk Pasar Palapa sebaiknya tetap dikelola oleh Pemko. Silahkan bangun pasar-pasar baru kedepannya dengan menyerahkan pengelolaan kepada pihak ketiga, terhadap pasar yang sudah ada sebaiknya jangan dulu," kata Roni Amriel kepada GoRiau.com, Jumat (29/5/2015).

Sekretaris Fraksi Golkar ini mengaku sangat mengapresiasi langkah Pemko untuk merevitaliasi serta membangun pasar tradisional yang ada. Karena memang kondisi pasar yang ada saat ini belum terkelola secara maksimal, seiring pertumbuhan penduduk maupun pedagang itu sendiri.

"Adalah merupakan kewajiban pemerintah untuk mengakomudir dan menertibkan ini semua karena memang pemerintah perannya adalah sebagai pembina bagi seluruh pelaku usaha terutama pedagang tradisional yang tumbuh dan bermunculan begitu cepat," lanjutnya.

Ia meminta pasar-pasar yang telah ada dikelola dengan merevitalisai infrastruktur dan sistem pengelolaannya melalui Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD). Dengan cara itu, selain menguntungkan Pemko, pedagang juga sangat kecil kemungkinan dirugikan.(rul)