PEKANBARU - Penjabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri) SF Hariyanto diagendakan melantik Pj Wali Kota Pekanbaru. Direktur Organisasi Kemasyarakatan, Risnandar Mahiwa, S STP, MSi akan dilantik menjabat Pj Wali Kota Pekanbaru. Ia menggantikan Muflihun yang telah habis masa jabatannya.

Pj Gubri SF Hariyanto menyampaikan, bahwa pihaknya sudah menerima salinan SK dari pihak Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri). Pelantikan akan digelar pada Rabu (22/5) pukul 17.00 WIB.

"Salinan SK sudah diterima. Sore ini pelantikannya di Gedung Daerah,” ujar Pj Gubri SF Hariyanto.

Sementara itu, Kepala Biro Administrasi Pimpinan, Ariadi juga telah diperintahkan oleh Pj Gubri untuk menyiapkan prosesi pelantikan Pj Wali Kota Pekanbaru.

“Salinan SK sudah diinformasikan kepada kami. Pimpinan memerintahkan untuk menyiapkan prosesi pelantikan. Insha Allah dilaksanakan di Balai Serindit, Gedung Daerah, Riau. Pj Gubernur yang akan melantik langsung,” kata Ariadi.

“Undangan yang hadir seperti biasa pelantikan, ada Sekdaprov, OPD di lingkunhan Pemprov Riau, Kota Pekanbaru, DPRD Riau dan DPRD Kota Pekanbaru. Termasuk tokoh masyarakat, serta keluarga dari Pj Wali Kota Pekanbaru yang akan dilantik,” tambahnya.

Dijelaskan Ariadi, salinan SK penunjukan Risnandar Mahiwa melalui WhatsAp dan telah diterima oleh Gubernur Riau. Selanjutnya, SK Pj Wali Kota akan diserahkan langsung saat pelantikan.

Risnandar Mahiwa saat ini menjabat sebagai Direktur Organisasi Kemasyarakatan Ditjen Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri. Dia lahir di Luwuk, Kabupaten Banggai, Provinsi Sulawesi Tengah, pada 6 Juli 1983.

Untuk diketahui, sebelumnya Pemerintah Provinsi Riau mengusulkan tiga nama untuk Pj Wali Kota Pekanbaru yakni Eva Revita, Emri Juli Arnis, dan Indra Pomi Nasution. Sementara, DPRD Pekanbaru mengusulkan Sekretaris DPRD, Hambali ke Kementerian Dalam Negeri RI. ***