JAKARTA - Di tengah hiruk-pikuk persiapan pernikahan yang semakin dekat, Ayu Ting Ting tetap memprioritaskan kesehatan dan kecantikan kulit wajahnya. Figur publik yang dikenal lewat kariernya sebagai pedangdut ini tak hanya sibuk dengan berbagai persiapan acara, tetapi juga menjaga penampilannya dengan serius.

Ayu Ting Ting, yang merupakan seorang ibu dari satu anak, menyempatkan diri untuk melakukan perawatan kecantikan di sela-sela jadwal padatnya. Pilihannya jatuh pada treatment menggunakan alat Onda Pro di Dermapro Jakarta, di bawah pengawasan dokter Ellen DR. Treatment ini dikenal efektif dan cepat, hanya memakan waktu 20 menit tanpa menimbulkan rasa sakit.

“Senang bisa dapat treatment ini, karena perawatannya cuma 20 menit aja gak ada rasa sakit,” ujar Ayu Ting Ting ketika ditemui di Tanjung Duren, Jakarta Barat, Sabtu (15/6/2024).

Ayu mengungkapkan bahwa masalah utama kecantikan yang dihadapinya adalah kulit wajah yang kering. Oleh karena itu, perawatan yang ia pilih harus bisa memberikan hasil yang optimal tanpa menimbulkan efek samping seperti kemerahan.

“Onda Pro gak buat wajahku merah-merah. Jadi abis treatment bisa langsung kerja lagi,” jelas wanita berusia 31 tahun tersebut.

Berkat kemudahan dan kenyamanan yang ditawarkan, Ayu Ting Ting berencana menjalani treatment ini secara rutin, terutama menjelang hari pernikahannya. Ia yakin bahwa perawatan ini akan membantu mengencangkan kulit wajahnya dan membuatnya tampil lebih cantik di hari spesialnya nanti.

“Pasti kalau itu mah, aku bakalan Onda Pro dulu sebelum akad,” tambah Ayu dengan penuh antusias.

Namun, ketika ditanya mengenai tanggal pasti pernikahannya, Ayu Ting Ting memilih untuk tetap menjaga privasi. "Do'ain aja ya," ujarnya singkat.

Perawatan kecantikan yang dijalani Ayu Ting Ting menjadi contoh bagi banyak orang, terutama bagi mereka yang juga ingin tampil maksimal tanpa mengorbankan kenyamanan dan kesehatan kulit.

Di tengah kesibukan dan persiapan menuju hari bahagia, Ayu tetap menunjukkan pentingnya menjaga diri agar tetap prima di setiap kesempatan. (Yazid N). ***