Banyak orang yang mulai  memasang CCTV di rumahnya. Hal ini bertujuan buat menjaga keamanan, apalagi tingkat kriminal cukup tinggi. Tentu, CCTV bisa mencegah terjadinya hal yang tidak diinginkan saat kita meninggalkan rumah dalam keadaan kosong.

Namun, sebelum memutuskan untuk membeli CCTV, ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan, seperti berikut.

1. Tentukan area cakupan CCTV

Sebelum membeli CCTV, coba tentukan area yang ingin kamu pantau, seperti ruang keluarga atau halaman depan rumah. Lalu, tentukan tujuan dari pemasangan CCTV tersebut, apakah yang diperlukan merupakan pengawasan indoor atau outdoor. Dengan begitu, kamu jadi tahu berapa jumlah CCTV yang harus dibeli.

2. Pilih tipe kamera

Ada banyak tipe kamera CCTV, mulai dari Pan Tilt and Zoom (PTZ) hingga Dome. Pastikan kamu memilih yang paling sesuai kebutuhan di rumah. Misalnya,  CCTV model dome lebih cocok untuk digunakan di dalam ruangan. Sedangkan bullet camera, bisa kamu pakai buat area luar ruangan.

3. Pilih kamera dengan infrared night vision

Untuk memperoleh hasil yang maksimal di tiap waktu, kamu bisa memilih kamera CCTV yang memiliki fitur infrared. Model CCTV ini dapat merekam video dengan kualitas yang bagus, termasuk saat keadaan gelap, seperti malam atau ketika mati lampu. Selain itu, pastikan juga untuk memeriksa jarak pandang infrared night vision. Jadi, kamu dapat yakin bahwa seluruh area cakupan bisa diawasi dengan baik pada keadaan minim cahaya.

4. Pastikan CCTV yang dibeli dapat dipantau dari jarak jauh

Agar kamu dapat memantau keadaan rumah kapan saja dan di mana saja, pastikan CCTV yang akan kamu beli memiliki sistem penglihatan jarak jauh melalui aplikasi pada gadget. Hal ini memungkinkan akses yang mudah terhadap rekaman langsung atau sudah berlalu.

Nah, kamu dapat membeli berbagai model CCTV hanya di toko resmi online ACE melalui ruparupa. Harga CCTVdi sini cukup terjangkau atau mulai dari Rp300 rbuan. Tidak hanya itu, kamu juga dapat belanja kebutuhan rumah lainnya, seperti bohlam lampu sampai alat perkakas dengan lebih hemat. Soalnya, ada banyak promo menarik yang bisa kamu dapatkan, lho!