SELATPANJANG – Satu unit kapal bermuatan logistik yang berangkat dari Batu Pahat, Malaysia Tujuan Selatpanjang Tenggelam di perairan Pulau Rangsang, Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau.

Demikian informasi ini disampaikan Humas Basarnas Pekanbaru, Kukuh Widodo, Sabtu (4/5/2024) siang. Dijelaskannya adapun jarak dari RIB 03 Meranti ke lokasi pencarian yakni 18.41 Nm, heading 22.85 derajat dengan koordinat 1°16'42.5"N 102°50'45.9"E.

"Arah angin Barat Laut ke Timur Laut, kecepatan angin 10 hingga 15 km per jam, sementara cuaca dalam keadaan hujan," sebutnya dalam laporan tertulis.

Adapun kronologi kejadian, diketahui pada 4 Mei 2024 pukul 10.20 WIB diterima info dari Kasat Polair Meranti, Imbang bahwa pada pukul 10.00 WIB kecelakaan kapal KLM Berlian 1 (muatan logistik) tenggelam di perairan Pulau Rangsang koordinat 1°16'42.5"N 102°50'45.9"E POB (personal on board) 9 org dari Batu Pahat, Malaysia tujuan Selatpanjang.

Selanjutnya, pada pukul 10.30 WIB 6 orang Rescuer Unit Siaga SAR Lingga (Kantor SAR Tanjung Pinang) dikerahkan ke lokasi pencarian dengan jarak 18 Nm heading 22.85 derajat, dengan estimasi tiba PD TW 0504 1230 G.

"Adapun personil Basarnas yang dikerahkan 6 orang Rescuer Unit Siaga SAR Meranti (Kantor SAR Pekanbaru), Polairud Selatpanjang 3 orang dan Pos Al Meranti 2 orang. Demikian laporan awal yang dapat kami sampaikan," ungkapnya. ***